Sticky Sidebar

TRUE

Page Nav

HIDE

Grid

GRID_STYLE

Classic Header

{fbt_classic_header}

Top Ad

//

Berita:

latest

Wajah Baru MAN 1 Sambas

Sebelum masa  Penerimaan Peserta Didik Baru  (PPDB) Tahun Pelajaran 2020/2021, MAN 1 Sambas terus berbenah. Adapun yang dibenahi dal...



Sebelum masa Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Pelajaran 2020/2021, MAN 1 Sambas terus berbenah. Adapun yang dibenahi dalam waktu dekat ini di antaranya adalah sarana olah raga, taman, masjid, parkir, penambahan daya listrik dan penyediaan air wudhu. Pembenahan ini disesuaikan dengan ketersediaan dana pemeliharaan dan sumbangan orang tua peserta didik melalui Komite MAN 1 Sambas.

Proses pengerjaan sarana olah raga, seperti penyeminan satu lapangan volly sudah selesai dikerjakan, begitu pula pemerataan tanah lapangan dan pembuatan gawang futsal juga sudah selesai dilakukan. Sementara untuk pembuatan taman, parkir motor dan perbaikan fasilitas masjid masih dalam proses pengerjaan, dan diperkirakan bisa rampung sebelum peserta didik baru masuk di tahun pelajaran 2020/2021.

Proses Penyeminan Lapangan Volly 1

Meratakan Tanah untuk Lapangan Futsal

Selain itu, penambahan daya listrik juga sudah dilakukan walau belum ideal untuk sebuah madrasah. Saat ini daya listrik MAN 1 Sambas baru mampu dinaikan menjadi 5.500 Watt. Sedangkan untuk penyediaan air wudhu, ikhtiarnya baru bisa dilakukan dengan penggalian sumur / mendalami parit yang ada karena belum tersedia dana untuk pemasangan ledeng atau air bersih.

Pembuatan Taman sekaligus Tempat Duduk Santai

Penimbunan Tempat Parkir Kendaraan 1

Tujuan dari pembenahan prasarana dan sarana pembelajaran ini menurut Kepala MAN 1 Sambas, Dr. Ersan Sanusi, M.Pd. adalah untuk memaksimalkan layanan pendidikan sekaligus penyaluran bakat dan minat peserta didik. Bila prasarana dan sarana belajar lengkap dan memadai, kita bisa mentargetkan capaian prestasi pada peserta didik setiap tahunnya, ucap Pak De, sapaan akrab Dr. Ersan Sanusi yang belum sampai satu bulan bertugas sebagai Kepala MAN 1 Sambas.

Penggalian Sumur di Dalam Parit

Menurut Ersan, setidaknya ada tiga hal yang harus menjadi skala prioritas, bila tak mampu menonjolkan prestasi akademik, bisa difokuskan ke prestasi non akademik, namun bila keduanya juga belum mampu, setidaknya kita bisa menampilkan madrasah bersih, sehat dan dilengkapi dengan sarana yang memadai. Untuk itu, Saya sangat mengharapkan kerjasama seluruh civitas akademika MAN 1 Sambas serta partisipasi maksimal dari orang tua peserta didik, pinta Ersan. Masih banyak yang harus dibenahi di MAN 1 Sambas ini agar bisa menjadi Madrasah Unggulan yang Hebat Bermartabat. Rencana ke depan, bila dukungan orang tua dan pemerintah sangat signifikan, kami akan menyemin satu lapangan volly lagi, satu lapangan untuk Badminton dan Takraw, penimbunan lapangan Futsal dan pembuatan lapangan Basket 3 in 1, serta penambahan tempat Parkir dan Taman Madrasah, harapnya.


@Humas MAN 1 Sambas


Tidak ada komentar